Manfaat dan Kandungan Gizi Ikan Lele Yang Baik Bagi Kesehatan

Manfaat dan Kandungan Gizi Ikan Lele Yang Baik Bagi Kesehatan ,- Ikan lele sangat terkenal dengan kandungan momega 3 yang ada didalamnya, selain kandungan omega 3, ikan ini juga memiliki kandungan omega 6, jadi jika anda ingin mendapatkan asupan omega 3 dan 6 anda tidak perlu khawatir karena ada alternative ikan murah yang mengandung omega 3 dan omega 6 yang terdapat didalam ikan lele.

Kandungan didalam ikan lele menyediakan sekitar 220mg asam lemak omega 3 serta 875 asam lemak omega-6. Dengan tingginya kandungan akan omega 3 dan omega 6 didalamnya sehingga American Heart Association menyarankan agar orang-orang memasukkan ikan lele dalam menu makan beberapa kali seminggu. Kedua nutrisi yang terkandung didalam ikan lele yaitu omega 3 dan omega 6 sehingga manfaat ikan lele baik untuk menjaga kesehatan jantung dan otak.



Manfaat dan Kandungan Gizi Ikan Lele Yang Baik Bagi Kesehatan




Vitamin

Lele mengandung vitamin B – 12 yang sangat tinggi, memberikan 104 persen dari asupan makanan dalam porsi 3 - ons. Vitamin B - 12 bertanggung jawab dalam pembuatan materi genetik, pembentukan sel darah merah dan kesehatan saraf. Tiga ons ikan lele juga menyediakan 16 persen tiamin (B1) dan 13 persen dari niacin (B3). Thiamine dan niacin dapat meningkatkan nafsu makan yang sehat, pencernaan sehat, produksi energi , kesehatan saraf dan pertumbuhan kulit dan saraf.

Mineral

Dalam porsi 3 ons, Lele memiliki tingkat magnesium hingga 21 persen. Magnesium ini berperan penting dalam kesehatan, membantu dalam regulasi kadar glukosa tubuh, sintesis protein dan asam nukleat dan konversi makanan menjadi energi dalam sel.
Lele memberikan 8 persen kalium dalam porsi 3 ons. Kalium sangat penting untuk menjaga kadar elektrolit yang tepat, yang berkontribusi terhadap transmisi impuls saraf, kontraksi otot dan fungsi jantung sehat. Lele memiliki kandungan mineral lainnya meski dalam jumlah kecil seperti magnesium, seng dan zat besi.

Omega-6 Lemak dan Kolesterol

Lele mengandung jumlah lemak omega-6 yang relatif tinggi, mengandung sekitar 65 miligram lemak omega-6  per 3 ons porsi. Lemak ini membantu untuk menurunkan LDL atau kolesterol jahat, sekaligus meningkatkan rasio HDL atau kolesterol baik. Tinggi rasio kolesterol HDL disbanding kolesterol LDL, sangat baik untuk mengurangi risiko penyakit jantung.

Omega-3 Lemak dan Kolesterol

Lele juga mengandung 150 sampai 200 miligram omega-3 lemak dalam porsi 3-ons. Lemak ini juga dapat mempengaruhi kolesterol. Mengkonsumsi lemak ini dapat menurunkan kadar trigliserida dan meningkatkan kolesterol HDL Anda, tetapi juga dapat meningkatkan kolesterol LDL Anda, menurut sebuah artikel pada bulan Juli 2004 "American Family Physician."

Manfaat dan Kandungan Gizi Ikan Lele Yang Baik Bagi Kesehatan


0 Response to "Manfaat dan Kandungan Gizi Ikan Lele Yang Baik Bagi Kesehatan"

Posting Komentar